Bahaya Penyakit Jantung dan Cara Pengobatannya

No Comments

Jantung merupakan organ tubuh yang sangat berperan penting dalam kehidupan. Anda harus menjaga kesehatan jantung agar bisa beraktivitas selayaknya. Berikut ini bahaya penyakit jantung dan cara pengobatannya yang bisa dilakukan agar kondisi kesehatan Anda tidak semakin parah. Lakukan sesegera mungkin sebelum kondisi jantung semakin parah.

Bahaya yang Dialami Penderita Sakit Jantung

Anda yang jantungnya bermasalah bisa berisiko kematian jika kesehatan tidak dijaga dengan baik. Kondisi yang akan terjadi yaitu mengalami rasa nyeri di bagian dada, terlebih jika Anda menarik napas panjang. Bagian nyeri lainnya juga terjadi di leher, perut bagian atas, unggung, tenggorokan, dan rahang.

Beberapa kejadian membuat Anda mengalami sesak napas, sehingga mengganggu aktivitas. Bahaya lainnya pembuluh darah akan mengalami penyempitan ditandai dengan kesemutan yang terlalu sering. Kondisi teringan akan mengalami ruam pada kulit dan bisa demam secara mendadak.

Bahaya yang akan dialami lebih parah jika tidak segera diatasi yaitu jantung akan berdetak tidak teratur di mana saraf impuls tidak optimal. Detak jantung Anda bisa terlalu lambat, terlalu kencang, atau berdetak dengan ritme tidak beraturan.

Pengobatan untuk Sakit Jantung

1.  Tindakan Medis

 

Anda yang mengalami sakit jantung upaya pengobatan paling utama untuk dilakukan adalah operasi. Tindakan medis ini dilakukan saat kondisi jantung sama sekali tidak bisa bekerja lagi sebagaimana mestinya dan berisiko buruk jika tidak segera dioperasi.

 

Salah satu operasi yang dilakukan adalah operasi bypass. Tindakan medis ini dilakukan saat terjadi terlalu banyak penyumbatan pembuluh koroner. Di mana tindakan ini membuat aliran baru darah ke jantung. Pengambilan pembuluh darah ini diambil dari bagian organ lainnya. Bagian yang diambil biasanya di bagian dada dan kaki.

 

2.  Obat-Obatan

 

Jika kondisi jantung masih belum berisiko kematian dan masih bisa disembuhkan secara perlahan maka Anda akan diberikan obat-obatan. Proses pemulihan ini dapat diberikan dengan pemeriksaan terlebih dahulu dengan dokter jantung.

 

3.  Perubahan Gaya Hidup

 

Cara pengobatan penyakit jantung dapat diupayakan dengan merubah gaya hidup. Anda harus menerapkan pola hidup sehat dengan mencukupkan waktu istirahat, konsumsi makanan yang sehat, dan makan buah-buahan. Bagian paling penting meninggalkan kebiasaan buruk seperti merokok.

 

4.  Hindari Penyebab Peradangan

 

Anda yang memiliki penyakit pada jantung bisa melakukan pengobatan dengan menghindari penyebab peradangan. Salah satu makanan yang paling harus dihindari adalah makanan dengan kandungan tinggi lemak.

 

Jika tidak segera dilakukan pengobatan ini Anda akan mengalami kolesterol yang merupakan tanda dari kondisi jantung. Lama kelamaan makanan pemicu kolesterol ini akan menyebabkan jantung mengalami peradangan.

 

5.  Konsumsi Suplemen Jantung

 

Cara pengobatan penyakit jantung dengan mengonsumsi suplemen jantung. Suplemen ini akan membantu melindungi jantung. Salah satu pilihan suplemen yang bagus adalah minyak ikan dengan kandungan omega 3. Anda bisa mengonsumsi suplemen ini setiap hari. Pilihan lainnya dengan mengonsumsi minyak ganggang nabati.

 

6.  Transplantasi Jantung

 

Pengobatan penyakit jantung juga bisa dilakukan dengan transplantasi jantung yaitu sebuah tindakan penggantian jantung yang didapatkan dari pendonor jantung. Transplantasi jantung ini didapatkan dari jantung pendonor yang sudah meninggal. Proses penanganan ini tentunya memerlukan kecocokan dan jantung si pendonor sudah terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan.

Baca Juga : Pelayanan Critical care dari Homecare24

Penyakit jantung bisa dialami oleh siapa saja yang biasanya bagi usia mendekati lansia atau orang dewasa di atas 40 tahun. Anda harus segera mengambil tindakan jika sudah merasakan tidak nyaman pada bagian dada. Jangan anggap remeh jika Anda merasa sakit di bagian dada. Anda bisa melakukan konsultasi online di halodoc.com dengan dokter spesialis terbaik. 

Dear readers, after reading the Content please ask for advice and to provide constructive feedback Please Write Relevant Comment with Polite Language.Your comments inspired me to continue blogging. Your opinion much more valuable to me. Thank you.